Cara Ampuh Menghilangkan Komedo

Ada berbagai macam cara menghilangkan komedo yang dapat Anda lakukan. Komedo ini terlihat seperti bintik atau titik berwarna hitam. Komedo tidak hanya menyerang kaum wanita, akan tetapi juga laki-laki. Anda tentunya merasa kesal apabila di wajah Anda muncul komedo yang tak diinginkan. Siapa sangka komedo tidak hanya dapat muncul di wajah, akan tetapi juga di punggung, bahu, dada, dan lengan. Namun, Anda tidak perlu khawatir lagi karena ada cara menghilangkan komedo yang dapat Anda lakukan dengan mudah.

Cara Ampuh Menghilangkan Komedo

Penyebab Komedo

Sebelum mengetahui cara menghilangkan komedo, Anda juga harus mengetahui apa yang menjadi penyebab munculnya komedo di wajah Anda. Yang menjadi penyebab munculnya komedo adalah tingginya tingkat produksi hormon. Dengan produksi hormon yang menjadi meningkat ini, kelenjar minyak juga menjadi memproduksi minyak berlebihan. Hal inilah yang menyumbat pori-pori kulit dan akar rambut sehingga dapat memunculkan komedo dan bahkan jerawat yang mengganggu kulit wajah Anda. Oleh karena itu, Anda perlu mempraktikkan cara menghilangkan komedo dengan baik dan teratur.

Hilangkan Komedo Di Wajah

Anda dapat melakukan cara menghilangkan komedo dengan cara yang alami ataupun dengan obat-obatan yang menggunakan bahan dasar kimia. Anda dapat dengan bebas memilih cara yang mana sesuai dengan kesukaan dan kebutuhan Anda. Jika dengan menggunakan obat-obatan berbahan dasar kimia, Anda dapat menemukan dan membelinya dengan mudah di pasaran. Anda dapat memilih obat yang memiliki kandungan resorcinol dan asam salisilat karena dapat mematikan bakteri, menghilangkan sel kulit yang mati, dan mengurangi produksi minyak yang berlebihan. Ini merupakan salah satu cara menghilangkan komedo dengan menggunakan obat berbahan dasar kimia.

Cara menghilangkan komedo yang lainnya adalah dengan menggunakan obat yang diberikan oleh dokter spesialis kulit. Berkonsultasi dengan dokter spesialis kulit memang menjadi salah satu solusi yang tepat karena Anda dapat mengetahui dengan jelas apa penyebab dan bagaimana cara mengatasi komedo yang mengganggu kulit wajah Anda itu. Selain itu, dokter spesialis kulit tidak hanya akan memberikan obat kepada Anda, tapi juga dapat melakukan tindakan dengan menggunakan alat-alat medis yang dapat membantu Anda menghilangkan komedo. Cara menghilangkan komedo yang dapat dilakukan contohnya adalah dengan menggunakan laser atau pengikis khusus yang dapat mengangkat sel kulit yang telah mati.
 
Apabila Anda tidak terlalu menyukai dua cara menghilangkan komedo tersebut dan ingin melakukannya dengan cara yang lebih alami, berikut ini adalah beberapa cara menghilangkan komedo secara alami yang dapat dengan mudah Anda praktikkan dan lakukan sendiri.
Lidah buaya. 

Menggunakan lidah buaya merupakan cara menghilangkan komedo secara alami. Lidah buaya ini tidak hanya memiliki khasiat dan manfaat untuk rambut, tetapi juga untuk wajah. Lidah buaya mempunyai kandungan anti bakteri yang dapat membantu untuk menghilangkan dan mengangkat komedo yang mengganggu wajah Anda. Untuk membuat campuran lidah buaya ini, Anda cukup menyiapkan satu batang lidah buaya yang sudah bersih kemudian dipotong kecil sesuai dengan keinginan Anda. Lalu Anda dapat mengoleskan lendir yang ada pada lidah buaya tersebut ke bagian yang memiliki komedo atau merata ke seluruh wajah. Selanjutnya diamkan saja selama 15 hingga 20 menit dan selesaikan dengan membasuh wajah Anda dengan air bersih. Yang perlu diingat, sebelum mempraktikkan cara menghilangkan komedo ini, Anda harus membersihkan muka terlebih dahulu.

Lemon.
 
Lemon juga dapat menjadi cara menghilangkan komedo secara alami. Lemon ini mempunyai manfaat tidak hanya untuk menghilangkan komedo, tapi juga jerawat. Caranya pun sangat mudah. Pertama, bersihkan wajah Anda terlebih dahulu kemudian potong lemon sesuai dengan keinginan. Setelah itu cukup menggosokkan potongan lemon ke wajah Anda yang memiliki komedo selama 5 menit atau lebih. Setelah itu selesaikan dengan membasuh wajah Anda dengan air yang dingin. Cara menghilangkan komedo ini juga akan membuat kulit wajah Anda terasa segar dan bebas jerawat.

Putih telur.
 
Cara menghilangkan komedo yang satu ini sangatlah mudah. Bahan utamanya pun sangat mudah ditemukan di rumah Anda yaitu putih telur. Caranya pisahkan kuning telur dan putih telur, kemudian gunakan kuas untuk mengoleskan putih telur ke wajah Anda yang sudah dibersihkan sebelumnya. Kemudian diamkan sekitar 10 hingga 20 menit hingga mongering. Setelah itu cukup basuh wajah Anda dengan air hangat dan air dingin secara bergantian. Cara menghilangkan komedo ini akan memberikan hasil yang maksimal jika dilakukan dengan rutin.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Cara Ampuh Menghilangkan Komedo"

Posting Komentar